Kumpulan Resep Masakan Indonesia

2.10.14

Resep Cara Membuat Cumi Bakar Kare

       Siapa sih yang ga tahu cumi? Cumi adalah termasuk sejenis ikan laut, yang hidupnya pun juga di laut, kalau di masak rasanya pun enak dan gurih.
Perlu di ketahui ternyata ahli kuliner bisa memasak cumi apa saja, tergantung kitanya cumi itu mau di masak apa?. Misalnya sebelumnya saya telah membagikan Resep Masakan Gulai Sotong Paling Lezat
      Nah kali ini saya akan membagikan Resep Cara Membuat Cumi Bakar Kare. Simak saja selengkapnya berikut di bawah ini.
Resep Cara Membuat Cumi Bakar Kare
Resep Cara Membuat Cumi Bakar Kare
Bahan-bahannya:
  • Cumi, buang kulit dan isi perutnya 500 gram
  • Santan kental 100 ml
  • Minyak Untuk menumis 4 sdm
Bumbu di haluskan:
  • Bawang merah 5 siung
  • Bawang putih 4 siung
  • Cabai merah keriting 6 buah
  • Ketumbar di sangrai 1 sdt
  • Adas di sangrai 1 sdt
  • Jintan di sangrai 1/4
  • Klabet 1/4 sdt
  • Kunyit 2 cm
  • Jahe 2 cm
  • Garam 1/2 sdt
  • Gula pasir 1 sdt
Bumbu Tambahan lainnya:
  • Kapulaga 2 buah
  • Cengkeh 6 buah
  • Pekak 2 buah
  • Kayu manis 2 cm
Cara Membuatnya:
  1. Bumbu yang di haluskan di tumis bersama bumbu yang lainnya hingga matang.
  2. Cumi di masukkan, di aduk sampai kaku.
  3. Masukkan santan kental, masak sampai kuat habis. Lalu angkat.
  4. Tusuklah cumi dengan tusukan sate, lalu bakarlah matang berwarna kecokelatan, sesekali oles dengan bumbunya.
  5. Sajikanlah cumi  bakar bersam nasi hangat.
       Nah seperti itulah Resep Cara Membuat  Cumi Bakar Kare, yang bisa saya sampaikan kepada anda semuanya. Selamat mencoba, selamat menikmati hasilnya dan semoga bermanfaat.

Baca juga resep lainnya:

Resep Cara Membuat Cumi Bakar Kare Rating: 4.5 Diposkan Oleh: ppg depok timur

0 comments:

Post a Comment